Tuesday, October 30, 2012

Teknik Pemijatan Creambath

Teknik Pemijatan Creambath yang tepat tidak hanya berdampak pada kesehatan rambut, tapi juga bisa mengatasi berbagai keluhan atau gangguan fisik, seperti lelah atau otot yang tegang. Trio Message adalah teknik pemijatan di tiga titik utama kepala, yang memberikan efek memperbaiki jaringan, terutama di bagian kepala. Di kepala sendiri ada 360 titik akupoin yang dilalui oleh 12 jalur meridian.

Teknik pijatan ini mampu membantu mengembalikan stamina, menghilangkan stress serta dapat melepaskan ketegangan di kulit kepala dan leher. Bahkan teknik pijatan ini juga bermanfaat untuk mengatasi rambut kering, karena dapat meningkatkan sirkulasi darah dan meningkatkan minyak alami yang dapat melindungi rambut.

Pijatan berfokus di area rambut, kulit kepala dan leher yaitu dilakukan pada tiga titik berikut ini:

1. Bai Hui Pressure Points

Lokasi titik ini berada enam jari di atas batas rambut, pada pertengahan garis yang menghubungkan dua telinga di bagian atas kepala. Pijatan pada titik ini dilakukan dengan cara menekan kepala dengan jari tengah atau jari telunjuk selama 20-30 detik.

Teknik pemijatan pada titik in berguna untuk mengurangi kegelisahan, ketegangan, menghindari rambut rontok, mengatasi insomnia, mudah lupa, sakit kepala, pusing bahkan mengatasi kerontokan rambut.

2. Tai Yang Pressure Points

Lokasi titik ini berada di lekukan sekitar satu jari pada pertemuan antara ujung alis samping dan bagian terluar kelopak mata. TEknik ini dilakukan dengan memberikan tekanan pada kedua sisi kepala menggunakan ibu jari selama 20-30 detik. Pemijatan pada titik ini bermanfaat untuk meredakan sakit kepala, kelelahan otot mata, menghilangkan migrain, menghindari paralisis wajah, serta memperbaiki kelainan ophtalmopathy atau gangguan mata.

3. Fengchi Message Pressure Points

Lokasi titik ini berada di bagian belakang leher, dibawah tulang oksipital pada lekukan di bagian atas antara otot stemokleidomas-toideus dan otot trapezius. Teknik pemijatan ini dilakukan dengan menekan leher menggunakan satu tangan, dimana jempol ditempatkan di sisi kanan leher, sedang empat jari lainnya berada di sisi kiri leher dan dilakukan sebaliknya.

Ketika satu tangan memijat leher, tangan lainnya memegang kepala. Pemijatan dilakukan selama 20-30 detik. Teknik pemijatan itu berguna untuk meredakan sakit kepala, insomnia (sulit tidur), leher yang kaku, pegal dan hipertensi.

Selain ketiga titik tersebut, juga dilakukan pemijatan di titik dekat telinga, dahi dan lainnya. Pemijatan di titik-titik tersebut diyakini bermanfaat bagi kesehatan.

Judul: Teknik Pemijatan Creambath
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Unknown

Posted by: Jacklin
HealthCareLink, Updated at: 11:19 PM

Ditulis Oleh : Unknown // 11:19 PM
Kategori:

0 comments:

 

Blog Archive

Powered by Blogger.